Bagi Blogger yang sudah lama berkecimpung dalam dunia bisnis blog terutama paid review, tentunya sudah tak asing lagi dengan namanya alexa ranking. Dengan memiliki alexa rangking yang rendah (dibawah 1 juta) bahkan sudah puluhan ribu, itu merupakan modal dasar untuk meraup dollar didunia paid review. Bagi Blogger yang masih pemula tidak ada salahnya mulai dari sekarang mulai meningkatkan alexa rangkingnya. Lalu bagaimana cara melihat rangking alexa kita? dan bagaimana pula cara meningkatkan alexa rangkingnya?
Ada beberapa cara yang telah terbukti dalam meningkatkan alexa rangking yaitu dengan meng-update postingan sesering mungkin, dan dengan memasang widget alexa di blog. Dengan memasang widget alexa diblog, selain berupaya untuk meningkatkan rangking alexa blog kita juga untuk mengetahui dengan cepat rangking alexa kita saat ini tanpa mengunjungi situs alexa.
Untuk memasang widget alexa silahkan www.alexa.com/ terlebih dahulu. Kemudian masukkan URL blog pada "Alexa Site Stats Button" seperti gambar dibawah ini:
Kemudian klik "Build widget" sehingga akan menghasilkan kode HTML seperti gambar dibawah ini;
Kemudian pilih model widget yang diinginkan dan copy kode HTML-nya dan letakkan di blogmu.
Cukup mudahkan?
Selanjutnya, bagi blogger yang blognya belum terdaftar rangking alexa-nya akan menunjukkan angka 9, angka tersebut merupakan rangking dari domain yang kita gunakan yaitu blogger.com. Silahkan tunggu kira-kira 1 minggu, rangking alexa kita akan tampil di widgets. Dan tumbuhkan semangat Anda untuk terus meng-update postingan blog sehingga rangking alexa meningkat.